Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Naskah Drama Singkat 4 Orang tentang Perpisahan

Contoh naskah drama singkat 4 orang tentang perpisahan berikut ini berjudul “jejak Perpisahan". Diperankan oleh Rendy, Syahnaz, Tiara dan Rizky sebagai nama ilustrasi dalam tokoh cerita.

Naskah Drama Singkat 4 Orang tentang Perpisahan

Naskah Drama Singkat 4 Orang tentang Perpisahan

(Adegan dimulai di sebuah ruang kelas. Rendy, Syahnaz, Tiara, dan Rizky duduk bersama di sebuah kursi meja.)

Adegan 1: Rencana Perpisahan

(Rendy, Syahnaz, Tiara, dan Rizky sedang berdiskusi.)

Rendy: (raut wajah tampak sedih) Teman-teman, akhirnya tiba saatnya untuk berpisah. Tak terasa saat ini adalah tahun terakhir kita di sekolah ini.

Syahnaz: (Terkejut) Apa maksudmu dengan berpisah? Kita selalu bersama sejak SMP. Kenapa tiba-tiba kamu berkata seperti itu ?

Tiara: (Tertegun) Iya Ren, bukankah kita telah merencanakan begitu banyak hal untuk masa depan kita bersama.

Rizky: (Dengan rasa haru) Ya, ini mungkin berat buat kita semua, akan tetapi, ada saatnya kita harus mengikuti jalan masing-masing untuk mengejar impian kita.

Adegan 2: Mengejar Impian

(Rendy, Syahnaz, Tiara, dan Rizky duduk dengan raut wajah sedih.)

Rendy: Aku mendapat kesempatan untuk melanjutkan studi di luar negeri. Orang tuaku sangat berharap aku bisa mengambil kesempatan ini untuk masa depanku kelak.

Syahnaz: Kalo begitu, aku mungkin akan fokus pada karir musikku dan berusaha semaksimal mungkin meraih cita-cita untuk menjadi penyanyi profesional. 

Tiara: Sepertinya aku akan membuka bisnis fashion sendiri dan mengembangkan merek fashionku. Kebetulan, aku sudah sering di ajari bisnis oleh orang tuaku sejak setahun terakhir.

Rizky: Kalo aku sih udah punya rencana bakal memulai usaha kuliner dan membuka restoran dengan cita rasa khas keluargaku.

Adegan 3: Perpisahan yang Penuh Haru

(Di hari terakhir sekolah, Rendy, Syahnaz, Tiara, dan Rizky berkumpul di depan gerbang sekolah.)

Rendy: (Menatap teman-temannya dengan haru) Ini adalah perpisahan yang sulit bagi kita semua. Namun, mari kita dukung impian masing-masing dan tetap menjaga persahabatan ini.

Syahnaz: (Sambil mengusap air mata) Aku akan merindukan kalian semua. Tetapi, ingatlah bahwa kita akan selalu memiliki kenangan indah bersama.

Tiara: (Menggenggam tangan Rizky) Kita harus saling mengingatkan bahwa perpisahan ini bukanlah akhir, melainkan awal dari babak baru dalam hidup kita.

Rizky: (Sambil tersenyum) Terima kasih atas semua momen yang teah kita lalui bersama selama ini. Aku bangga menjadi bagian dari kebersamaan kalian dengan penuh kenangan spesial.

(Keempatnya bergandengan tangan dan berjalan keluar dari gerbang sekolah, mengakhiri drama dengan haru.)

Catatan: Silahkan  sesuaikan dialog dan karakter dalam naskah drama di atas agar sesuai dengan kreativitas dan imajinasi kalian ya sobat.

Baca juga : Drama singkat tolong menolong menuju sukses 4 orang.

Rio Ve
Rio Ve Ikatlah ilmu dengan menulis

Posting Komentar untuk "Naskah Drama Singkat 4 Orang tentang Perpisahan"